MB Krucil Berhasil Mencuri Perhatian Dikelas Utama Anniversary Djitu Enterprise

Birdaily.com – Lomba dan pameran burung berkicau Anniversary Djitu Enterprise bersama BNR Indonesia yang berlokasi di Lapangan Djitu Enterprise Jl. Raya Pengadegan, Desa Cicayur, Legok Banten – Tanggerang, Minggu (01/03) telah usai digelar dan dipadati kicaumania.

Ada yang menarik pada hari itu, Mr. Prasetyo penghobby Murai Batu asal Depok datang kegelaran Anniversary Djitu Enterprise membawa gaco andalannya yaitu Murai Batu Krucil. Siang itu Mr. Prasetyo menurunkan Murai Batu Krucil untuk berlaga dikelas Anniversary dengan harga tiket Rp. 1.000.000. Bukan perkara mudah untuk mendapatkan juara dikelas Anniversary dengan harga tiket yang terbilang cukup mahal tersebut, karena pastinya banyak juga Murai Batu langganan juara yang turun dikelas kali ini.

Namun ternyata itu tak membuat Murai Batu Krucil patah arang untuk mengeluarkan kemampuannya diatas gantangan, malah membuat Murai Batu Krucil makin garang mengeluarkan seluruh isian yang dipunya dengan dibarengi volume yang keras dan tentunya dengan gaya yang sangat mewah.

Namun sayang beribu sayang, diakhir penilaian para pengadil dari BNR Indonesia hanya mampu menobatkan Murai Batu Krucil menjadi juara 3. Mr. Prasetyo yang kita kenal kicaumania yang sangat low profile dan sangat murah senyum dengan siapaun ini mengatakan “walau hanya mendapatkan juara 3 ia sangat senang, karena memang lawan – lawannya bukan Murai Batu sembarangan melainkan Murai Batu papan atas dan Murai Batu Krucil mampu bersaing.

Selamat atas raihan yang sangat membanggakan untuk Mr. Prasetyo di gelaran Anniversary Djitu Enterprise dan mudah – mudahan Murai Batu Krucil bisa lebih lagi menunjukan kinerjanya lebih baik dikemudian hari.

Gomez Birdaily
the authorGomez Birdaily
Im simple person :)

Leave a Reply